Mandailing Natal, Berita Permata.com || DPC Pemuda Peduli Nias (PPN) kembali menggelar acara rapat konsolidasi pada Minggu 12 November 2023, pukul 17.00 WIB, di Sekretariat DPC yang berlokasi di Kecamatan Natal, Desa Sinunukan.
Acara tersebut dihadiri oleh Dewan Penasehat Lasogo Laia, Ketua Sarudi Zalukhu, Sekretaris Offerzuli Zai, Humas, serta seluruh pengurus dan anggota PPN. Sebelum memasuki agenda program DPC PPN yang dipimpin oleh Sarudi Zalukhu, acara diawali dengan doa pembukaan yang dipimpin oleh Dewan Pembina Rohani, Soziduhu Buulolo.
Setelah itu, rapat konsolidasi dimulai dengan membahas iuran bulanan yang telah disepakati bersama oleh sejumlah pengurus dan sebagian anggota PPN. Pembahasan ini dianggap sebagai pondasi organisasi PPN di Kabupaten Mandailing Natal.
Sarudi Zalukhu menyampaikan pesan kepada seluruh pengurus dan anggota agar PPN Mandailing Natal dapat mencapai kemajuan. Beliau menekankan pentingnya membuat laporan kepada Kepolisian Madina untuk memastikan perkembangan PPN Mandailing Natal.
Selain itu, Ketua DPC PPN Mandailing Natal menekankan perlunya keseriusan dalam melaksanakan tugas sesuai dengan visi dan misi organisasi.
“Jika kita ingin maju bersama, kita harus bersedia berkorban,” ujar Ketua DPC PPN.