Kades Masnor: Harap Provinsi Riau,Bangun Drainase Jalan Pelimau Desa Alai Selatan Tahun 2024

MERANTI, Berita Permata.com|| Kepala Desa Alai Selatan, Kec.Tebingtinggi Barat,Kab. Kepulauan Meranti, berharap salah satu drainase yang ada di Jalan Pelimau Desa Alai Selatan, dapat segera di bangun oleh Pemerintah Provinsi Riau melalui dinas yang berwenang.

Hal ini di jelaskan Kepala Desa Alai Selatan, Kec.Tebingtinggi Barat,Kab. Kepulauan Meranti, Masnor kepada media ini.

“Saya berharap Pemerintah Provinsi Riau di Tahun 2024 mendatang, dapat menganggar dan mengalokasikan untuk  merealisasikan APBD Provinsi Riau melalui dinas terkait untuk pembangunan drainase  di Jalan Pelimau  Desa Alai Selatan ini”.

“Karena kondisi jalan yang sudah bagus tetapi akibat drainase belum tersentuh pembangunannya, sehingga mengakibatkan kebanjiran terjadi setiap musim hujan di Desa Alai Selatan. Karena sampai hari ini solusinya untuk mengatasi kebanjiran tersebut khususnya di Desa Alai Selatan belum ada. Maka pembangunan drainase ini menjadi salah satu keharusan,” jelas Kades Masnor kepada media LiputanOnline.com di Kantor Desa di ruang kerjanya saat didampingi tokoh masyarakat, tokoh agama pengurus masjid, tokoh pemuda, beberapa perangkat desa, Kadus dan Ketua RT yang ada di Desa Alai Selatan sekitar pukul 10.30 WIB pagi, Jum’at (1/12/2023)

Salah seorang tokoh masyarakat Desa Alai Selatan juga menambahkan,” kami selaku tokoh masyarakat sangat berharap, agar Pemerintah Provinsi Riau melalui dinas terkait untuk dapat merealisasikan pembangunan drainase Jalan Pelimau Desa Alai Selatan ini  di Tahun 2024″.Tuturnya

“Kami juga berharap semoga dinas terkait juga dapat meninjau langsung untuk melihat kondisi drainase yang harus dibangun agar dapat mengurangi potensi kebanjiran di Desa Alai Selatan,” terang salah tokoh masyarakat Desa Alai Selatan yang tidak ingin disebut identitasnya oleh media ini.

Ketua BPD Desa Alai Selatan menambahkan,” Usulan Pembangunan Drainase Jl. Pelimau ini sebenarnya sudah beberapa di usulkan, namun sampai hari ini belum juga terealisasi sebagaimana yang diharapkan masyakarat. Ditambah saat sekarang musim hujan, tentu sangat memprihatinkan ” jelas Maskuri.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *